RILIS INFO ■ Bupati Soppeng H.Andi Kaswadi Razak,SE melepas secara resmi I6 orang peserta Jambore Nasional Ke XI Tahun 2022 Kwartir Cab.Soppeng di Baruga Rumah Jabatan Bupati, Jl.Pengayoman, Kelurahan Lemba, Kecamatan Lalabata, Kab.Soppeng, Jumat 05 Agustus 2022.
Ke-16 orang peserta tersebut terdiri dari 6 orang putra, 8 orang putri dan peninjau sebanyak 49 orang.
Para peserta rencananya akan mengikuti kegiatan Jambore Nasional di Cibubur, Jakarta selama 1 pekan lamanya, mulai tanggal 14 - 21 Agustus 2022.
Bupati Soppeng dalam sambutannya menuturkan, atas nama peribadi dan Pemerintah Daerah menyampaikan ucapan selamat kepada anak-anak ku sekalian yang terpilih mewakili Kab.Soppeng dalam rangka pelaksanaan Jambore yang dilaksanakan di Cibubur.
" Kalian semua adalah Duta-duta mewakili Kab.Soppeng tahun ini, yang mana daerah kita saat sekarang ini dalam proses pembelajaran, InsyaAllah kalian akan menjadi orang-orang yang hebat, sebagai generasi pelanjut bagi kita semua," Ucap Bupati Soppeng
Lanjut" Anak-anak ku sebagai pilihan yang luar biasa maka tentu semua menjadi beban bagi kita, citra Pramuka, citra orang tua dan citra Pemerintah Daerah yang kita sandang, dalam proses Jambore ini tentu banyak dinamika, maka ini harus dijaga betul-betul, mulai dari keberangkatan kita, komunikasi dengan orang tua tetap terjaga, komunikasi dengan para Pembina, kebersamaan dan persatuan kita sesama peserta, karena nanti kita akan diperadapkan dalam suasana yang penuh dengan keluarbiasaan, karena apa yang selama ini kita tidak perna liat, tak perna kita bayangkan akan kita alami dan itu sepanjang masa atau sepanjang hidup kita akan menjadi kenangan yang baik," Terangnya
" Untuk mendapatkan kesan atau kenangan yang baik tentunya melalui suatu proses yang mana harus tampil diantara ribuan peserta lainnya, walupun kita kecil tapi kita bisa mewarnai keadaan apapun yang terjadi disana. Daerah kita memang kecil beda dengan daerah lain tapi bukan berarti bahwa kecil itu tidak bisa memperlihatkan yang besar," pungkasnya
Ada beberapa kegitan yang harus diikuti nantinya, maka kita harus laksanakan bersama-sama, kita harus tampil di setiap event yang dibuat oleh penyelenggara Jambore Nantinya.
Lanjut dikatakan," Tentu yang harus kita pahami dan kuasai adalah sejarah dan budaya yang dimiliki Kab.Soppeng, Semua orang punya cerita daerah masing-masing namun kita harus tampil yang terbaik dengan menceritakan yang bisa membuat orang-orang terheran-heran akan sejarah dan budaya yang dimilki Kab.Soppeng," Kata Bupati Andi Kaswadi Razak.
" Jambore ini menjadi momentum menjadi bekal kita menjadi masyarakat soppeng, utusan Pemerintah daerah, maka saya berharap menjadi pengalaman berharga, yakin dan percaya kalian akan memjadi orang-orang hebat generasi pelanjut nantinya,' ucapnya
" Ikuti semua rangkaian-rangkaian kegiatan karena ini pengalaman hidup, masa yang sangat berkesan dalam kehidupan kita, belajar berkarya membangun semangat kebersamaan dan persatuan," ungkap Bupati Soppeng yang juga merupakan Alumni Pertama Jambore Nasional.
Bupati Soppeng berharap kepada peserta Jambore agar selalu menjaga nama baik Daerah kita, dan jadikan pengalaman ini menjadi sesuatu yang bermakna dalam hidup kita, karena kalian akan bertemu dengan berbagai kalangan, jangan perna meliat dari suku maupun agamanya, Harapnya.